Skip Navigation LinksTingkatkan-Capaian-Skor-Proper,-Seminar-Evaluasi-Proper-PLN-Group-Digelar

 Tingkatkan Capaian Skor Proper, Seminar Evaluasi Proper PLN Group Digelar

Jakarta - PLN Group menggelar seminar Evaluasi PROPER dengan tema "Evaluasi Pencapaian PROPER PLN Group Periode Tahun 2019-2020 serta Strategi Tata Kelola PROPER Beyond Complience" pada Kamis, (18/3/2021). Seminar yang diikuti Direksi dan Senior Leader PT PLN (Persero), Jajaran Direksi Anak Perusahaan serta seluruh unit peserta PROPER ini diharapkan dapat menjadi evaluasi untuk peningkatan pencapaian PROPER di lingkungan PLN Group pada masa mendatang.

Setiap usaha pasti memiliki dampak terhadap lingkungan, baik terhadap ekosistem maupun terhadap masyarakat. Sehingga PLN akan terus berupaya untuk menjalankan usaha ketenaga listrikan dengan meminimalkan dampak serta meningkatkan ketaatan terhadap regulasi lingkungan yang dinamis untuk melindungi generasi masa depan dengan memberikan energi yang ramah lingkungan sejalan dengan transformasi PLN yaitu Green. Hal tersebut disampaikan Direktur Manajemen Sumber Daya Manusia PT PLN (Persero), Syofvi Felienty Rokhman saat memberikan keynote speech.

MR Karliansyah menyampaikan rasa terima kasih sekaligus memberikan apresiasi yang setinggi-tingginya atas peran unit bisnis PT PLN (Persero) yang telah berkontribusi membantu pemerintah untuk meningkatkan kualitas pengelolaan lingkungan hidup di Indonesia. Menurutnya, kontribusi yang diberikan PLN Group telah memberikan warna perbaikan.

Lebih lanjut, Karliansyah memaparkan lebih dalam, Tingkat Ketaatan Industri Pembangkit Listrik Proper 2019-2020, PT PLN (Persero) mampu meraih 1 proper emas, 2 proper hijau, dan 84 proper biru. Anak perusahaan PT PLN (Persero), PT PJB meraih 1 proper emas, 6 proper hijau, dan 6 proper biru.

Sedangkan untuk PT Indonesia Power sendiri masih menjadi penyumbang proper terbanyak di PLN Group dengan total pencapaian 20 Proper. Dengan mampu meraih 2 proper emas, 11 proper hijau, dan 7 proper biru. Proper emas diraih Pembangkit Listrik Tenaga Diesel Gas (PLTDG) Pesanggaran, Denpasar. Selain itu, Pembangkit Listrik Tenaga Panas Bumi (PLTP) Kamojang Darajat, Kabupaten Bandung. “Banyak teman-teman kita, unit bisnis yang sudah mendekati batas garis untuk mendapatkan proper emas,” ujar Karliansyah.​




Komentar:

Berita Lainnya

  • PLN Indonesia Power Lakukan Terobosan Permasalahan DAS Serayu sebagai Bentuk Investasi Jangka Panjang Korporasi

  • PLN Indonesia Power Borong 4 Penghargaan Public Relations Indonesia Awards 2023

  • Rakor untuk Turunkan FODER Sistem Pembangkitan Jawa Madura dan Bali